Ticker

6/recent/ticker-posts

Polsek Kuantan Mudik Amankan Penutupan MTQ Ramadhan Dalam Rangka Ops Tertib Ramadhan LK 2025



KUANTANSINGINGI,– mitra86sergab.com.Polsek Kuantan Mudik Amankan Penutupan MTQ Ramadhan di Masjid Al-Hidayah Desa Seberang Pantai, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), pada Selasa (18/3/2025) malam. Acara Penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ramadhan berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh berbagai tokoh daerah serta masyarakat setempat.

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 21.30 WIB ini menandai berakhirnya ajang syiar Islam yang telah berlangsung selama bulan suci Ramadhan. MTQ ini menjadi momentum bagi generasi muda untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam membaca, menghafal, dan memahami ayat-ayat suci Al-Qur’an.

Sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat turut menghadiri acara penutupan ini, di antaranya Ketua DPRD Kabupaten Kuansing, Jufrizal, S.E., M.Si., Plt Camat Kuantan Mudik, Januarisman, S.Pd., Kapolsek Kuantan Mudik yang diwakili oleh Aipda Yurismanar, S.E., Danramil Kuantan Mudik, Kapten Inf Aplison, Pj Kepala Desa Seberang Pantai, Nurman Antoni, S.Pd, Masyarakat dan jamaah Masjid Al-Hidayah.

Kapolres Kuantan Singingi AKBP Angga F. Herlambang, S.I.K., S.H., melalui Kapolsek Kuantan Mudik AKP Hendra Setiawan, S.H., menyampaikan apresiasi semangat kepada para peserta dalam mengikuti perlombaan serta berharap agar generasi muda terus mencintai dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
“MTQ bukan hanya sekadar perlombaan, tetapi lebih dari itu, ini adalah bagian dari syiar Islam yang harus terus kita jaga. Anak-anak kita adalah generasi penerus yang harus dibekali dengan ilmu agama agar dapat menjadi pribadi yang berakhlak mulia,” ujarnya.

Sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan dedikasi para peserta, panitia memberikan penghargaan kepada pemenang di berbagai cabang lomba. Berikut daftar pemenang dalam beberapa kategori yang dilombakan Cabang Syarhil Qur’an, Cabang Lomba Azan Tingkat SD, Cabang Lomba Hafalan Ayat Pendek Tingkat SD Putra, dan Cabang Lomba Hafalan Ayat Pendek Tingkat SD Putri.

Acara penutupan MTQ Ramadhan ini berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan semangat kebersamaan. Masyarakat yang hadir merasa bangga dengan prestasi anak-anak mereka dan berharap kegiatan serupa terus diadakan di masa mendatang. Kapolsek Kuantan Mudik menyampaikan harapannya agar MTQ ini dapat menjadi wadah bagi anak-anak untuk terus memperdalam ilmu agama.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, anak-anak kita semakin mencintai Al-Qur’an dan mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Kami dari Polsek Kuantan Mudik siap mendukung kegiatan keagamaan yang memberikan manfaat bagi masyarakat, Dengan berakhirnya MTQ Ramadhan di Masjid Al-Hidayah Desa Seberang Pantai ini, masyarakat diharapkan dapat terus menjaga semangat kebersamaan dan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari, terutama di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah," pungkas Kapolsek.

Sumber: Humas Polres Kuansing

( Darmayani)

Posting Komentar

0 Komentar