Gunung Malela,Simalungun,Mitra86sergap.com – Dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan, manajemen PTPN IV Regional 1 Kebun Bangun bekerjasama dengan Pangulu ( Kades -red) menggelar kegiatan bakti sosial pengecoran jalan berlubang di jalan Asahan Km 9 – 10, tepatnya di Desa Senio, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun.Sabtu(26/04/2025)
Jalur ini merupakan akses vital yang menghubungkan Pematangsiantar dengan Perdagangan dan kerap dilalui kendaraan masyarakat umum serta angkutan hasil perkebunan. Kerusakan jalan di lokasi tersebut telah menimbulkan kekhawatiran, terutama karena meningkatnya potensi kecelakaan lalu lintas.
Puluhan warga dan anggota SPBun Kebun Bangun secara sukarela turun ke lapangan untuk melakukan pengecoran pada bagian jalan yang rusak. Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat sekitar.
Taufik, Ketua SPBun Kebun Bangun yang memimpin langsung jalannya kegiatan, menjelaskan bahwa inisiatif ini lahir dari rasa kepedulian terhadap kondisi jalan yang semakin memburuk.
Manager PTPN IV Regional I Kebun Bangun bapak Sunggul Wendi Sihaloho dan Asisten Kepala(Askeb) Sahrizal Sitepu mengatakan bahwa Kegiatan ini murni karena keterpanggilan kami melihat keadaan jalan yang akhir-akhir ini rawan terjadi kecelakaan.
"Didasari hal tersebut kami dari perusahaan berkolaborasi dengan bapak Pangulu Nagori Mariah Jambi Darwis Tambunan menginisiasi kegiatan yang sekarang dilaksanakan." Ujar Manager
S.Wendi Haloho manager PTPN IV Regional 1 Kebun Bangun menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar." Pangkas beliau
"Melalui kegiatan ini, diharapkan akses jalan menjadi lebih aman dan nyaman bagi seluruh pengguna jalan, serta mempererat hubungan baik antara perusahaan, karyawan, dan masyarakat sekitar," Tambah Darwis Tambunan pangulu Mariah Jambi.
Kepada Mitra86sergap.com,salah seorang masyarakat yang melintas mengucapkan aplus dan terimakasih atas bakti sosial pengecoran jalan ini.
"Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan terhadap lingkungan sekitar." Ujarnya.
DEDI SINAGA
0 Komentar